(Pekanbaru, 28/11/2024) Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara (PTTUN) Medan menggelar Kegiatan Pembinaan dan Pengawasan terkait Hasil Pengawas Audit Kinerja Pelayanan Peradilan Tata Usaha Negara oleh Pengadilan Tinggi Tata Usaha Negara (PTTUN) Medan bagi Seluruh Peradilan di wilayah PTTUN Medan, yang dilaksanakan secara hybrid bertempat di Ruang Sidang Utama PTUN Pekanbaru, Jl. H.R. Soebrantas No. 13, Panam, Kota Pekanbaru, Provinsi Riau.
Kegiatan ini dilaksanakan oleh Tim yang diketuai YM. Hakim Tinggi Bapak Baherman, S.H., M.H. beserta Panitera Muda Perkara PTTUN Medan (Bapak Agus Mustapa, S.H., M.H) dan Analis Perkara Peradilan PTTUN Medan (Bapak M. Iqbal Nasution, S.H.), dengan agenda untuk pemaparan pembinaan bagi aparatur peradilan. Selanjutnya, rombongan mengelilingi Kantor PTUN Pekanbaru, seperti ruangan kerja, ruang tunggu pengunjung sidang, dan ruang persidangan di PTUN Pekanbaru, serta melakukan pengawasan terhadap kinerja PTUN Pekanbaru.